Watching Card Captor Sakura \(◦’ ▽ ‘◦)/

CCSakura

Pecinta anime tentu tahu dengan anime Cardcaptor Sakura. Anime yang merupakan karya CLAMP ini dulu pernah ditanyangin di Indonesia loh, pas zaman 90an-2000an kalo ga salah. Aku juga lupa tepatnya tahun berapa pernah ditanyangin di Indo :). Zaman aku kecil, aku ga sempet nonton anime ini karena harus les ini itu. Yang aku inget anime ini pernah diputer pas sore hari di TPI (yang skarang namanya jadi MNC TV) trus pindah channel ke RCTI, kalo ga salah yang pindah channel itu pas mulai season ke2 CCS deh. Buat angkatan 90an yang suka nonton anime, mungkin ada yang kangen dengan anime CCS ini… Salah satunya aku , hehehe~ karena waktu kecil ga sempet nonton lengkap, akhirnya beberapa waktu yang lalu aku nonton online deh ni anime. Nah, sekarang aku bikin ringkasan ceritanya yaa…

sakura keroJadi, awalnya ada anak perempuan biasa yang namanya Sakura Kinomoto. Ia ga sengaja menemukan buku yang berisi tumpukan kartu Clow Card di perpustakaan rumahnya. Tapi buku yang di segel itu tiba tiba terbuka, dan Sakura pun melihat kartu “Windy”. Dan tanpa sengaja lagi ia menyebutkan kata “Windy” yang berarti angin dan kemudian seluruh kartu yang ada dibuku itu bertebaran ke berbagai tempat terbawa angin. Sampai akhirnya ada penjaga buku yang bernama Kerberos, yang dipanggil Kero menampakan diri dan menyuruh Sakura untuk menyegel kartu tersebut karena Sakura yang membuka buku itu, berarti sekarang ia memiliki kekuatan sihir untuk menyegel semua Clow Card dari buku itu… Kalau Clow Card itu kalo dibiarkan saja, ada beberapa kartu yang sifatnya perusak dan penganggu kehidupan manusia. Maka dari itu Sakura harus menyegel semua kartu agar tidak terjadi kekacauan dunia …

sakura familyDalam mengumpulkan Clow Card, Sakura ditemani oleh Kero dan Tomoyo Daidoji yang suka membuat rekaman tentang Sakura dan slalu membuatkan kostum lucu untuk Sakura saat menyegel Clow Card. Pada episode ke 8 juga muncul rivalnya yaitu Lee Syaoran yang berniat untuk mengumpulkan Clow Card juga, yang pada akhirnya menjadi teman Sakura juga. Di rumahnya, Sakura tinggal bersama ayahnya yang bernama Fujitaka yang bekerja sebagai arkeolog dan kakak laki lakinya bernama Touya yang sebenarnya dia mengetahui bahwa Sakura mempunyai kemampuan aneh (untuk mengumpulkan kartu). Sakura juga menyukai seseorang bernama Yukito yang pada episode2 terakhir season 1 diketahui bahwa Yukito bukanlah manusia biasa….

Pada season ke 2 diceritakan bahwa Sakura telah berhasil mengumpulkan semua Clow Card. Namun muncul lagi musuh baru… Bagaimana cara Sakura mengumpulkan semua Clow Card? Siapakah sebenarnya Yukito? Bagaimana ia menghadapi musuh barunya di season ke2? Silahkan klik ini jika ingin menonton anime ini dari awal *no virus, no jebmen, 100% asli, episode lengkap* –>Card Captor Sakura All Episode  atau buka link ini : (http://www.animehere.com/anime/card-captor-sakura.html)

Opiniku terhadap anime ini : cukup bagus dan bisa diterima untuk segala umur. Sebenarnya anime ini ga ada kekerasan dan sesuai dengan umur anak anak. Memang ada sedikit percintaan, namun itu ga berlebihan. Buatku anime ini jika ditayangin ulang di Indo pasti bakal rame, dan juga sesuai sama umur anak2 apalagi tentang persahabatan dan keluarga.

Sayang anime di Indo sekarang kurang bagus, kebanyakan udah mengulang terus lalu terhenti ditengah tengah (seperti Naruto, Dragonball Z Kai), bahkan adegan sering dipotong. Selain itu waktu untuk anime skarang juga tak sebanyak waktu jaman 90an dimana sepanjang hari minggu dari pagi sampe siang bolong isinya anime. Kebanyakan acara tivi sekarang diisi oleh sinetron ga berkualitas dan acara musik alay (sebenernya kalo cuma 1-2 acara musik sih gpp, tapi ini smua stasiun TV pasti ada dan minimal waktu siaran 1,5 jam (٥―˛―)). Sungguh amat disayangkan anak zaman sekarang uda ga ada hiburannya lagi baik dari lagu ataupun film yang sesuai dengan umur mereka.    

Nah, buat yang kangen ama soundtracknya CCS versi Indo, bisa di klik disini ::

http://www.youtube.com/watch?v=kSwFsHjaynQ —>CCS Opening 1 Indo ver

http://www.youtube.com/watch?v=StydIRRRhrU –> CCS Opening 2 Indo ver

http://www.youtube.com/watch?v=Biks4wlGrrk –> CCS Ending 1 Indo ver

benjol happy musik

Leave a comment